PEMAMFAATAN LIMBAH SAMPAH DENGAN METODE ECOBRICK

  • Aug 20, 2019
  • candigugur
  • BERITA

Pada hari Minggu, 28 Juli 2019 bertempat di rumah Ketua Pemuda pemudi dkh Candigugur Desa Candigugur Kecamatan Bawang Kabupaten Batang, telah dilaksanakan program monodisiplin dari Perikanan dan Ilmu Kelautan. Peserta dari program monodisiplin ini adalah pemuda pemudi dukuh Candigugur. Program monodisiplin yang dilaksanakan tersebut berjudul Pemamfaatan Limbah Sampah dengan Metode Ecobrick  yang disampaikan olehWildari Nurjannah Sembiring, mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu KelautanUniversitas Diponegoro angkatan 2016.Tujuan dari dilaksanakannya program monodisiplin ini adalahmemanfaatkan Limbah sampah di Lingkungan sekitar, meningkatkan perekonomian masyarakat, dan meningkatkan skill. Kemudian sebagai bentuk keberlanjutan program maka dilakukan pelatihan pembuatan dengan metode ecobrickdengan memanfaatkan limbah sampahsehingga dapat dijadikan furniture di rumah masing-masing. Pelaksanaan program monodisiplin ini diawali denganpemberianmateritentangapa itu Ecobrick, dampak limbah sampah, kegunaan Ecobrick, tahap pembuatan Ecobrick serta biaya yang harus dikeluarkan untuk membuat Ecobrick.Kemudian program kegiatan ini dilanjutkan dengansesitanyajawabdan diskusi yang diikuti oleh peserta dengan antusias.